Barcelona Kembali Harus Menerima Kenyataan Pahit Setelah Melawan Atletico Madrid

12:53 PM 0 Comments A+ a-

Barcelona Kembali Harus Menerima Kenyataan Pahit Setelah Melawan Atletico Madrid.


Barcelona harus menerima kenyataan pahit karena adanya dua pukulan telak usai bermain imbang 1-1 melawan Atletico Madrid dalam lanjutan La Liga, Sabtu (24/11/2018) atau Minggu dini hari WIB. Pasalnya, mereka kehilangan dua pilar penting, Sergi Roberto dan Rafinha. 


Sergi Roberto yang lebih dulu dibekap cedera hamstring di kaki kiri dalam pertandingan tersebut yang berlangsung di Wanda Metropolitano, Madrid. Ini membuat pelatih Ernesto Valverde menarik keluar Sergi Roberto dan memasukkan Rafinha pada babak kedua. 

Ternyata, Rafinha pun dibekap cedera, bahkan lebih parah. Barca memberikan konfirmasi bahwa pemain berusia 25 tahun tersebut mengalami kerusakan ligamen anterior (ACL) di lutut kiri sehingga harus menjalani operasi. 

Dengan demikian, Rafinha harus menjalani istirahat panjang dan diperkirakan akan menepi selama sisa musim ini. Kabar tersebut menjadi pelengkap berita sebelumnya di mana Sergi Roberto dipastikan tak bisa merumput selama tiga hingga empat pekan. 

Cedera yang menimpa dua pemain tersebut membuat Valverde harus menyiapkan taktik dan strategi alternatif untuk menghadapi 11 hari ke depan yang begitu padat. Pasalnya, Barca akan melakoni empat pertandingan penting. 

Barca lebih dulu melakoni laga tandang ke PSV Eindhoven dalam penyisihan Grup B Liga Champions, Rabu (28/11), sebelum menjamu Villarreal dalam ajang Liga Spanyol. Kemudian, klub berjulukan Azulgrana ini melawan Cultural Leonese di pentas Copa del Rey menjelang derbi Catalunya melawan Espanyol (La Liga). Video Pilihan



IndukBola88 - Agen Judi Bola Casino Togel Tangkas Poker Sabung Ayam Terpercaya Indonesia